Pengalaman Main Stimit Setelah 9 Hari Bergabung: Canva, Pexels, Power Up, Dll

in STEEM FOR INDONESIA29 days ago (edited)

pengalaman 9 hari.png
Edit canva

Tidak terasa, sudah 9 hari saja umur akun stimit saya. Dan ini adalah postingan ke 5 saya sejak bergabung di Steemit. Saya telah mendapat banyak bantuan dalam pengalaman baru saya ini. Saya berkenalan dengan @muhammad-ahmad yang membantu saya, dia memberikan saya rumus-rumus untuk merapikan tulisan dan cara saya bagaimana saya menyebutkan sumber gambar. Ahmad juga mengajari saya bagaimana membuat gambar di Canva sehingga saya bisa memiliki gambar pengantar tulisan. Saya mengenali Ahmad di Discord. Sekarang saya bisa merapikan tulisan di kiri dan kanan, setelah berkenalan dengan M. Ahmad. Saya juga tahu bagaimana membuat gambar walaupun masih perlu belajar lebih banyak lagi. Dan itu yang ngga kalah penting: tentang sumber gambar. Tadinya saya takut asal meletakkan gambar, sebab kata Bu Rayfa yang memperkenalkan saya ke Stimit, di Stimit ngga bolah plagiat dan ngga boleh sembarangan taruh foto atau gambar orang lain apalagi yang memiliki hak cipta.

Jadi setelah bergabung dengan Stimit, saya benar belajar banyak hal baru, dan bukan semua tentang stimit, misal saya juga berkenalan dengan discord dan Canva. Discord itu menurut saya merupakan aplikasi perpesanan seperti whatsapp atau Telegram tapi dengan fitur yang lebih canggih dan kompleks. Mengasikkan sekali menurut saya. Saya juga jadi kenal pixabay, peksel, dan sebagainya itu, yang rupanya menyimpan banyak foto-foto menarik, kita tinggal menulis kata kunci dalam kotak pencarian, misak foto ini, saya dapatkan dengan kata kunci “community” di pexels.

pexels-quang-nguyen-vinh-222549-27559206.jpg
Sumber

Beberapa hari lalu saya juga belajar tentang Power Up. Saya diajari oleh Bu Rayfa tentang Power Up. Kebetulan saya 2 kali mendapat kiriman sebesar 0.250 Steem dari seorang @puncakbukit. Jadi total waktu itu punya 0.5 steem di dompet. Rasanya senang sekali sudah punya duit kripto sendiri. Saya tidak mengerti kenapa Puncakbukit melakukan itu, kata Bu Rayfa itu karena dia adalah salah satu witnes dari Indonesia. Ya sudah terimakasih, nanti saya akan mempelajari lagi apa itu witness ini.

dompet.PNG

Sampai di sini, benar-benar pengalaman baru yang menarik.

Terimakasih kepada semua yang telah membantu saya. Hari ini saya tambah kenalan baru namanya @stroc, kenal di Steem Nations. Dia juga baru di steemit. Saya harap pak @waterjoe sukses dalam tantangannya. Aamiin YRA.

Postingan perkenalan saya.

Sort:  

Lumayan juga, @rakha00. 5 postingan dalam waktu 9 hari. Memang pada awal-awal di steemit perlu belajar yang banyak tapi itu bisa sekali jalan juga, nanti sambil memposting bisa belajar. juga bisa belajar dari postingan orang lain. Banyak orang siap membantu di steemit.

Cc. @aneukpineung78
Ini ada pendatang baru, mungkin bisa dibantu kasih bimbingan.

Loading...